Minggu, 31 Mei 2015

Menumbuhkan dan Membangkitkan Jiwa Leadership Pada Pemuda



Malang ber tempat dirumah makan pakuan pada hari ahad.31.mei.2015 BMH cabang Malang mengadakan kegiatan Pelatian leadership, untuk Mahasiswa  yang tergabung dalam program biasiswa berkah sebagai wujud pembinaan dan pemberdayaan Mahasiswa. Tujuan dalam acara ini adalah, untuk menumbuhkan jiwa kepemimpinan dalam diri Pemuda.

 Acara ini diselenggarakan karena saat ini jiwa kepemimpinan pada seorang pemuda Mulai hilang  tergerus oleh dampak negatif globalisasi yaitu Hedonisme. padahal seorang pemuda memiliki pengaruh besar terhadap Kehidupan, apabila jiwa kepemimpinan seorang pemuda lemah bahkan hilang akan berdampak buruk pada masa depan negeri karena pemuda adalah generasi penerus bangsa.
Acara yang diselenggarakan sejak  pukul 08:30 WIB sampai dengan 16:00 WIB ini berlangsung sangat luar biasa terbukti dengan antusiasme peserta dalam mengikuti acara tersebut, karena di bimbing oleh pemateri yang sangat mumpuni di bidangnya yaitu Dr. Imam Muhajirin Elfahmi.S.H.,M.M  beliau adalah  coaching Busines dan juga Motivator, 
selain Dr. Imam Muhajirin Elfahmi acara tersebut juga di hadiri bapak  Askan Setiabudi beliau juga sebagai Motivator Nasional selain itu beliau juga adalah seorang trainer outbond.
Dalam akhir acara itu peserta wajib membuat pernyataan Bahwa mereka siap di terjunkan kemasyarakat pada bulan Ramadhan yang akan datang sebagai wujud peng aplikasian dari apa yang telah ikuti dalam acara tersebut.*/Ali Muafi

0 komentar:

Contact

Kontak Kami

Lembaga Amil Zakat Nasional Baitul Maal Hidayatullah BMH tetap berkhidmat bersama Ummat - WA 0851.0471.7000

Alamat:

Jalan Sidomakmur 15 Sengkaling Dau Malang

Jam Kerja:

Senin sampai Jumat pUkul 08.00 hingga 16.30

Phone:

0851.0471.7000

Recent Comments

Recent Posts