Sebentar lagi kita sambut Ramadhan dengan ceria dan persiapan yang mantab, berikut kami kutib artikel dari www.bmh.or.id yang merupakan tulisan dari BMH cabang Balikpapan.
Selama bulan Ramadhan sendiri BMH mengelar Program Sebar Dai Ramadhan, setidaknya ada 300 orang ustadz di seluruh Kalimantan Timur yang siap untuk menyemarakkan datangnya bulan Ramadhan. Para dai ini diharapkan selama bulan ramadhan dapat memberi pencerahan kepada ummat dari sisi keagamaan baik perkotaan maupaun di pelosok Kaltim.
“Motor hibah dari donatur yang diberikan kepada para ustadz ini sudah barang tentu sangat bermanfaat untuk mobilisasi dakwah dai baik di perkotaan maupun di pedesaan. Semoga amal jariah para dermawan dinilai sebagai kebaikan oleh Allah,” ujar Basori, Kadiv Program dan Pendayagunaan BMH Balikpapan.
Sementara itu ustadz Nasir, salah seorang penerima motor hibah sangat berterimakasih atas apa yang diberikan donatur BMH. Ia yang selama ini banyak berkecimpung di kalangan remaja dan pemuda sangat terbantu untuk mengembangkan dakwah.
Ucapan terimakasih juga disampaikan oleh para dai diantaranya ustadz Kamarudin dari Dakwah Center Ulul Albab, Ustadz Harbin dari Sekolah Tinggi Ilmu Syariah, Ustadz Hasan dari Kuliah Dai Mandiri, Ustadz Kiswoyo dari dai pedesaan, Ustadz Febrian dari Sekolah Pemimpin serta Ustadz Nasir dari organisasi Syabab Hidayatullah Balikpapan.
Di beberapa cabang lain di Indonesia tentunya akan ada banyak program keummatan yang bisa anda ikuti. termasuk di Malang pekan pertama Juni 2014 akan ada Aksi Sehat Sambut Ramadhan di Sumbermanjing Kulon kab. malang.
Pekan kedua Juni ada Khitan Berkah 100 anak ceria di Mapolres Kepanjen.
Pekan Ketiga ada Silaturahim dai kampung Berkah Malang Timur dan banyak program menarik lainya,
0 komentar:
Posting Komentar